Sedikit Berbagi Experience Saya dengan Huawei P30 Pro di 2020
Kalau Anda membaca judul tulisan ini, lalu menyangka ada versi baru dari Huawei P30 Pro.. Anda salah menafsirkan! Ini adalah sedikit tulisan di mana saya akan menceritakan kembali tentang Huawei P30 Pro milik saya yang produknya sendiri rilis di 2019 lalu koq . Hanya saja saya tulis dalam scope penggunaan di tahun 2020 ini ya. Jika Anda butuh review yang lebih teknis, saya sudah pernah buatkan pada video di bawah ini. Kali ini bahasannya lebih ke experience saya selama hampir lima bulan terakhir ini memiliki kembali Huawei P30 Pro. Sebuah rekor buat saya yang suka gontagantihape ini. Kenapa saya bilang memiliki kembali? Karena sebetulnya ini adalah P30 Pro kedua yang saya pakai. Sebelumnya saya memakai yang warna Aurora Blue, dan waktu itu karena device -nya merupakan pinjaman dari toko, saya hanya pakai seperlunya buat review teknis saja. Sampai akhirnya, saya melihat Kang Nico (ObatGaptek) koq terus pake P30 Pro-nya ya. Mana casing -nya cakep pula! Sehingga ketika s